Membuat USB Live Ubuntu di Macbook

Assalamu'alaikum Wr. Wb

Pada postingan kali ini, kami akan berbagi cara untuk membuat USB Live Ubuntu dangan menggunakan terminal MacBook, oke untuk itu langsung saja..


1. Pertama-tama kita download terlebih dahulu Ubuntu di sini,
2. Kemudian buka terminal mac,
3. Selanjutnya konversikan file yang tadi kita download yaitu .iso menjadi .img

     hdiutil convert -format UDRW -o ~/path/to/target.img ~/path/to/ubuntu.iso
  *catatan: OSX akan secara otomatis menambahkan .dmg dibelakang file yang sudah dikonvert

4. Liat daftar device yaitu dengan menjalankan

    diskutil list

5. Kemudian masukkan media usb anda
6. Lalu liat kembali daftar device anda

    diskutil list
 

           *catatan: device yang anda masukan yaitu external berarti yang kita pilih /dev/disk1 untuk keadaan yang berbeda bisa menyesuaikan direktori usbnya 


7. Setelah itu eksekusi

   sudo dd if=/path/to/downloaded.img of=/dev/rdiskN bs=1m 
     *catatan: /path/to/downloaded.img ganti dengan alamat file .img  yang tadi kita konversi, 

8. Kemudian tunggu hingga selesai, lalu remove device dengan

   diskutil eject /dev/diskN

Usb sekarang sudah bisa digunakan untuk live Ubuntu.. semoga tutorial ini bermanfaat Terimakasih ~

Wassalamu'alaikum Wr. Wb

0 Comments